SPESIFIKASI FERRARI 812, MOBIL MEWAH TERKUAT DAN TERCEPAT

Bagi para penggemar mobil mewah, pasti telah menanti-nantikan produk Ferrari 812 yang cukup memukau. Anda tentu mengetahui bahwa Ferrari merupakan salah satu produsen khusus mobil balap dan super asal Italia.

Performanya sangat baik, sehingga dikenal hampir di seluruh penjuru dunia. Perusahaan tersebut bahkan sudah menjadi sponsor di acara-acara balap mobil kelas internasional, khususnya pada Formula satu.

Hampir semua acara besar yang disponsori oleh perusahaan mobil super ini sukses dan mendatangkan tingkat keuntungan tinggi. Maka, tidak heran jika setiap produknya juga selalu mendapatkan tempat di hati masyarakat.

Memiliki kendaraan mewah juga merupakan sebuah kebanggaan, karena dapat meningkatkan derajat diri sendiri. Namun, bagi para penggemar mobil balap, mengendarai produk perusahaan ini merupakan sebuah kebanggaan.

Brand Mobil Mewah Meluncurkan Produk Ferrari 812

Produk ini diluncurkan oleh Ferrari Jakarta setelah sukses melakukan penampilan perdananya di Geneva International Motor Show tahun 2017. Perusahaan ini mengeluarkan sebuah kendaraan dengan predikat superfast.

Setelah lama dinanti-nantikan, akhirnya produk tersebut resmi diluncurkan di Indonesia. Seiring berkembangnya zaman, perusahaan terus melakukan inovasi agar dapat menciptakan sebuah kendaraan mutakhir dan sesuai dengan harapan publik.

Ferrari 812 memiliki warisan dari F12 Berlinetta dan F12TDF, sehingga 812 ini bisa menembus era baru dalam sejarah perusahaan. Mengikuti keinginan konsumen, perusahaan dengan logo Kuda Jingkrak menciptakan produk ekslusif.

Arie Christopher, selaku CEO mengutarakan bahwa perusahaan sangat bangga dapat meluncurkan mobil terkuat dan tercepat dalam sejarah brand untuk konsumen. Dapat dipastikan produk ini memiliki mesin terbaik di Indonesia.

Bahkan Media Indonesia diberikan kesempatan untuk mengendarai kendaraan mewah tersebut pada Kamis, (24/1) di Sirkuit BSD City, Tangerang. Suatu kebanggaan dapat menjajal mobil dengan mesin terbaik itu.

Baca Juga : HONDA CIVIC GENERASI 11

Dengan inovasi yang dibuat, kendaraan balap tersebut bisa dijadikan acuan baru untuk segmen kendaraan sport, khususnya untuk jenis mobil bermesin depan. Belum ada yang bisa menandingi performanya.

Dapat dikatakan bahwa mobil dengan predikat superfast tersebut dilengkapi dengan semua keunggulan, baik kecepatan, kontrol, aerodinamika, hingga dayanya. Managing Director mengungkapkan, pecinta Ferrari akan menyukainya.

Bukan hanya memberikan kecepatan dan kualitas mesin luar biasa, melainkan juga bisa membuat pengendara merasa nyaman ketika berada di balik kemudi. Hal tersebut dikarenakan banyaknya teknologi yang termasuk di dalamnya.

Spesifikasi Mobil Mewah Ferrari 812 Superfast

Secara khusus, Anda akan mendapatkan penjelasan mengenai spesifikasi dari kendaraan mewah ini. Nantinya, spesifikasi ini bisa menjadi pertimbangan bagi Anda yang mungkin berminat untuk memilikinya. Anda bisa melihat spesifikasi berdasarkan beberapa sisi, diantaranya sebagai berikut :

1. Eksterior

Pertama, konsumen bisa melihat dari tampak luarnya. Karena konsepnya memang merupakan kendaraan sport, maka ketika dilihat dari luar, Anda akan merasakan kesan sporty pada bagian bodi.

Bukan hanya itu, di bagian sepanjang roda depan, terdapat desain siluet fastback berbentuk ekor tinggi dan garis tegas, sehingga membuat timbulnya kesan visual sayap rendah.

Baca Juga : CARA MEMILIH ASURANSI SYARIAH KESEHATAN

2. Interior

Masuk ke bagian dalam Ferrari 812, tentu saja konsumen akan disuguhkan dengan pemandangan mewah namun tetap sporty. Ketika duduk di bagian depan, Anda bisa merasakan desain driver oriented pada area dashboard.

Desain tersebut dibuat untuk memudahkan pengendara agar dapat melakukan kontrol ketika sedang berkendara. Selain itu, semua kursi di dalamnya juga sangat nyaman tapi tetap mengunggulkan kesan mewah dengan material kulit.

3. Fitur-fitur Pilihan

Bicara soal fitur-fitur, Anda tentu saja tau bahwa setiap konsumen kendaraan mewah akan memiliki ekspektasi untuk mendapatkan fitur-fitur pendukung terbaik dan canggih. Sesuai harga, ada banyak fitur terbaik di dalamnya.

Fitur tersebut antara lain, adanya antilock Braking System dan Elektronic Brake Distribution untuk pengereman. Ada juga airbags dan seatbels with pretensioner yang disematkan untuk menjaga keselamatan pengemudi dan penumpang.

4. Mesin dan Performa Terbaik

Spesifikasi terakhir, tentu saja akan dilihat bagaimana kualitas mesin dan performanya. Mobil ini dilengkapi dengan mesin 12 silinder (V12 DOHC), kapasitasnya mencapai 6,496 cc atau 6,5 liter.

Kekurangan Produk Ferrari 812 yang Harus Diketahui

Meskipun diciptakan sebagai mobil mewah dan tercepat, tentu saja produk ini memiliki beberapa kekurangan yang sebaiknya Anda ketahui sebelum memutuskan untuk membelinya. Ada banyak aspek yang perlu diperhatikan.

Pertama, Anda tentu menyadari bahwa brand tersebut selalu mengeluarkan produk dengan harga tinggi dibandingkan mobil biasa. Bahkan satu produknya bisa mencapai Triliun, semakin canggih dan cepat, harganya tentu tinggi.

Baca Juga : INFORMASI PENTING ASURANSI MOBIL BCA 

Oleh karena itu, tidak semua orang tertarik untuk membelinya. Bukan hanya dari segi harga yang perlu dipertimbangkan, mobil ini memiliki konsumsi bahan bakar relatif tinggi.

Ketika dikendarai dengan kecepatan sedang, Anda bisa menghabiskan 15,2 liter bensin hanya untuk menempuh jarak sekitar 100 KM. Maka, produk ini mampu menghabiskan satu liter dalam jarak 6,5 Km.

Sedangkan jika Anda merupakan penggemar dunia balap dan suka memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi, maka produk ini bisa menghabiskan 14,1 liter dalam 100 KM atau 7 KM/liter.

Biaya yang dihabiskan mulai dari pembelian, perawatan, hingga pembelian bahan bakar sangat tinggi. Maka, pemiliknya tidak banyak di Indonesia dan biasanya bukan untuk digunakan sehari-hari.

Menjadi salah satu kekurangan juga, mobil ini tidak cocok digunakan untuk beraktivitas sehari-hari. Terutama bagi konsumen yang tidak memiliki minat dalam dunia balap atau bukan bagian dari komunitas mobil sport.

Selain itu, Anda tentu mengetahui bahwa jalanan di Indonesia cukup padat, rawan macet, sehingga tidak cocok jika harus menggunakan mobil sport dengan kemampuan kecepatan tinggi dan performa mobil kelas balap.

Bagi para pecinta produk perusahaan ternama ini, tentu saja memiliki produk untuk memenuhi hobi mengoleksi kendaraan mewah Ferrari 812 dan memacu kecepatan di sirkuit atau jalanan sepi adalah kewajiban.